Bagai Mana Cara Gadai di deGadai?
Menggadaikan mobil di deGadai adalah solusi praktis untuk mendapatkan dana tunai cepat dengan proses aman yang sudah tersertifikasi ISO 27001 untuk keamanan informasi dan mudah juga karena tanpa BI Checking maupun Kredit Skoring. Berikut langkah-langkah yang dapat Anda ikuti untuk menggadaikan mobil di deGadai:
Persiapan Dokumen
Siapkan dokumen-dokumen yang diperlukan seperti BPKB (Buku Pemilik Kendaraan Bermotor), STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), e-KTP (Kartu Tanda Penduduk). Pastikan semua dokumen dalam kondisi lengkap dan sesuai dengan persyaratan.
Konsultasi Awal
Online: Hubungi deGadai melalui WhatsApp atau platform komunikasi lainnya yang tersedia untuk memulai konsultasi awal. Anda akan diminta untuk memberikan detail mengenai mobil Anda, seperti merek, model, tahun pembuatan, dan kondisi mobil.
Offline: Anda juga bisa langsung datang ke cabang deGadai terdekat untuk melakukan konsultasi secara langsung.
Penilaian Mobil
Online: Setelah memberikan detail mobil, officer deGadai akan melakukan penilaian awal dan memberikan estimasi nilai gadai mobil Anda.
Offline: Anda bisa membawa mobil ke cabang deGadai untuk penilaian langsung oleh petugas.
Penawaran dan Kesepakatan
Setelah penilaian selesai, deGadai akan memberikan penawaran pinjaman berdasarkan nilai mobil Anda. Jika Anda setuju dengan penawaran tersebut, Anda akan melanjutkan ke tahap berikutnya.
Proses Administrasi
Tandatangani perjanjian gadai dan dokumen administrasi lainnya yang diperlukan. Pastikan Anda membaca dan memahami semua syarat dan ketentuan sebelum menandatanganinya.
Serahkan Mobil dan Dokumen
Di Lokasi deGadai: Serahkan mobil beserta dokumen-dokumen yang diperlukan ke deGadai. Mobil akan disimpan dengan aman di lokasi yang ditentukan oleh deGadai.
Di Lokasi Anda: Lakukan penjadwalan dengan deGadai untuk pengambilan mobil Anda dengan Towing, namun metode ini akan dikenakan biaya Towing.
Pencairan Dana
Setelah semua proses administrasi selesai, dana pinjaman akan dicairkan dan ditransfer ke rekening bank Anda.
Pelunasan dan Pengambilan Mobil
Bayar pinjaman sesuai dengan jangka waktu yang telah disepakati. Setelah pinjaman lunas, Anda bisa mengambil kembali mobil dan dokumen-dokumen Anda dari deGadai.
Untuk informasi lebih lanjut atau pertanyaan spesifik, Anda bisa menghubungi Kami disini.