Meski terkesan ribet, manfaat memisahkan keuangan pribadi dan bisnis ini memang krusial buat kamu perhatikan, kalau kamu punya usaha.
Memisahkan keuangan pribadi dan bisnis itu penting banget lho, baik untuk usaha kecil-kecilan, UMKM, bahkan online shop sekalipun.
Bayangin deh, kalau keuangan bisnis dan pribadi tercampur aduk, gimana kamu bisa tau usahamu untung atau rugi?
Gimana mau ngatur pengeluaran dan pemasukan dengan efektif?
Manfaat Memisahkan Keuangan Pribadi dan Usaha
Untuk itu, yuk, kita bahas lebih dalam soal pentingnya memisahkan keuangan pribadi dan bisnis:
-
Mudah Melacak Keuangan
Dengan memisahkan keuangan, kamu jadi lebih mudah melacak arus kas bisnis.
Kamu bisa tahu persis berapa uang yang masuk dan keluar untuk keperluan usaha, tanpa tercampur dengan pengeluaran pribadi seperti belanja bulanan atau bayar tagihan listrik.
Ini juga akan sangat berguna saat kamu butuh laporan keuangan yang akurat.
Laporan keuangan yang rapi dan jelas akan memudahkanmu dalam menganalisis kondisi bisnis, mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan, dan membuat strategi bisnis yang lebih tepat sasaran.
Buat tahu cara simpel untuk tracking arus keuanganmu, kamu bisa baca selengkapnya di sini: Cara Membuat Budget Plan Personal dan Contohnya.
-
Memudahkan Pengelolaan Pajak
Salah satu akibat tidak memisahkan keuangan pribadi dan usaha adalah kesulitan dalam menghitung dan membayar pajak.
Bayangkan betapa pusingnya memilah-milah mana transaksi pribadi dan mana transaksi bisnis saat harus lapor SPT!
Dengan rekening bank terpisah, kamu bisa dengan mudah melihat seluruh transaksi bisnis dan menghitung kewajiban pajak dengan akurat.
-
Mencegah Kebocoran Dana
Sadar nggak sadar, terkadang kita suka khilaf menggunakan uang usaha untuk keperluan pribadi.
Misalnya, tiba-tiba ada diskon gede-gedean di online shop favorit, eh tanpa pikir panjang langsung checkout pakai uang hasil penjualan.
Nah, dengan memisahkan keuangan, kamu bisa mencegah “kebocoran” dana usaha dan memastikan uang tersebut benar-benar digunakan untuk mengembangkan bisnis.
-
Meningkatkan Profesionalisme
Memisahkan keuangan pribadi dan usaha juga menunjukkan profesionalisme kamu sebagai pebisnis.
Ini penting lho, terutama kalau kamu ingin mendapatkan investor atau mengajukan pinjaman ke bank.
Investor dan bank pasti akan lebih percaya untuk berinvestasi atau memberikan pinjaman kepada bisnis yang memiliki pengelolaan keuangan yang baik dan transparan.
-
Memudahkan Perencanaan Keuangan
Dengan memisahkan keuangan, kamu bisa membuat perencanaan keuangan yang lebih matang, baik untuk bisnis maupun pribadi.
Kamu bisa menetapkan anggaran untuk masing-masing pos pengeluaran dan memantau penggunaannya secara berkala.
Prinsip memisahkan keuangan ini berlaku untuk semua jenis usaha, termasuk UMKM.
Bahkan, memisahkan keuangan pribadi dan usaha bagi UMKM justru bisa menjadi kunci sukses dalam mengembangkan bisnis.
Dengan pengelolaan keuangan yang baik, UMKM bisa lebih mudah mengontrol pengeluaran, mengalokasikan dana untuk pengembangan usaha, dan meningkatkan profitabilitas.
Baca Juga: Panduan Cara Mengelola Modal Usaha yang Efektif
Nah, itu tadi beberapa manfaat memisahkan keuangan pribadi dan usaha. Gimana, sudah siap untuk menerapkannya di bisnismu?
Biar lebih fleksibel juga dalam mengelola usaha, kamu juga bisa dapa suntikan dana untuk kebutuhan modal usaha yang terpercaya.
Caranya? Kamu bisa coba gadaikan mobilmu di deGadai!
Kenapa sih harus deGadai?
Selain menerima berbagai jenis mobil dan prosesnya lebih simpel, deGadai juga sudah resmi berizin dan diawasi oleh OJK.
Jadi selain gampang, gadai mobil di deGadai juga jauh lebih terpercaya.
Mau dapatkan dana segar untuk kebutuhan modal usahamu?
Yuk, gadaikan mobilmu ke deGadai!